MIN 1 Yogyakarta Menggelar Upacara Memperingati Hardiknas 2024
Yogyakarta (MIN 1 Yogyakarta) – MIN 1 Yogyakarta menyelenggarakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024, Kamis (2/5/2024). Upacara yang dimulai tepat pukul 07.00 ini diikuti siswa kelas 3,4,5 dan 6. Kelas 1 dan 2 masih belajar dari rumah karena kelas 6 masih melaksanakan TPM ke-4.
Pada upacara peringatan Hardiknas kali ini, seluruh guru dan pegawai mengenakan pakaian adat jawa. Sedangkan seluruh siswa mengenakan seragam batik hari kamis, sebab siawa kelas 6 setelah upacara masih melaksanakan TPM.
Tidak seperti pada saat upacara bendera di hari Senin biasa, di hari yang spesial bagi dunia pendidikan ini, para petugas upacara adalah para guru. Sementara dalam amanahnya, kepala madrasah membacakan pidato menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadhiem Makarim.
Secara keseluruhan kegiatan upacara berlangsung dengan tertib, himkat dan lancar. Bahkan tiga guru fasilitator TPM ke-4 yang berasal dari SD Negeri Pakel, SD Muhammadiyah Pakel dan SD Negeri Pandeyan juga mengikuti upacara di MIN 1 Yogyakarta. [gyt]