NGABERS, Gerakan Ngaji Binaan Penyuluh Agama Kotagede
Yogyakarta (KUA Kotagede) – Fenomena dimasyarakat saat ini adalah sulitnya remaja untuk turut berperan aktif dalam memakmurkan masjid.
Ironis memang, remaja yang digadang-gadang bisa untuk regenerasi, tidak mudah untuk merangkul mereka.
Alhamdulillah, remaja diwilayah kampung Pekaten dan sekitarnya, dibawah binaan Mushalla As Salam Kelurahan Prenggan, Kotagede, yang beberapa waktu lalu sempat mati suri, dengan didampingi oleh Ari Sutantriyati, salah satu penyuluh agama Islam non PNS Kotagede dan takmir, turut mendampingi sekaligus memberikan pembelajaran cara baca Al-Qur’an kepada para remaja.
Majelis Ta’lim yang dimotori oleh M. Nurki Rizkiafan diberi nama “NGABERS” (Ngaji Bersama) As Salam diadakan perdana pada Kamis, 10/08/2022, yang rencananya akan dilaksanakan dengan diawali sholat isya’ berjamaah. Afan juga menyampaikan, “Saya mengira teman-teman kurang berminat untuk “NGABERS”, tetapi saat saya share melalui wattsapp ternyata malah antusiasmenya sangat besar”.
Ditempat yang sama, Hernowo, Takmir Musholla As-Salam sangat mengapresiasi kegiatan “NGABERS” yang sangat bemanfaat ini, karena masih banyak yang buta Al Qur’an, mulai dari anak, remaja sampai orang tua dan rata-rata mereka malah malu untuk memulai belajar baca Al Qur’an. Harapannya, dengan membaca nanti akan timbul kecintaan terhadap Al Quran yang notabene adalah buku petunjuk bagi umat Islam.
Dalam kesempatan lain, Setyo Purwadi kepala KUA Kotagede merasa bangga dengan kegiatan yang diadakan oleh Penyuluh Agama di lingkungan Kotagede, karena membuktikan eksistensinya di masyarakat.
Ari berharap pertemuan perdana ini bisa memotivasi dan mengajak para remaja yang belum bisa bergabung dan para “NGABERS” ini bisa selalu istiqomah, untuk belajar Al Qur’an. (arie)