Kepala Kantor : Karya JFT Perencana harus “nyanthol” pada Visi Misi Kementerian Agama
Yogyakarta (Humas) Bertempat di RM Ingkung Grobog Jl. Ipda Tut Harsono No.18, Muja Muju, Kec. Umbulharjo Yogyakarta, dilaksanakan Forum Grup Discussion (FGD) Perencanaan D.I. Yogyakarta , Selasa 15 November 2022 . Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif,S.Ag.,MSI., menyambut sekaligus membuka kegiatan. Hadir dalam kegiatan seluruh JFT Perencana se D.I. Yogyakarta.
Dalam sambutannya Nadhif menyampaikan bahwa baik buruk Kementerian Agama tergantung pada perencanaan. Bahwa ASN saat ini tidak dalam zona nyaman karena ekspektasi masyarakat kepada ASN sangat tinggi sehingga semua perencanaan dibuat dengan sebaik baiknya, bukan menurut keinginan namun sesuai kebutuhan. Lebih lanjut Nadhif menerangkan bahwa harus menghapus program yang sudah tidak relevan, jangan mengcopy paste tahun yang lalu saja, namun harus sesuai kebutuhan pada saat ini. Nadhif mencontohkan kegiatan monev tidak sekedar berjalan, namun memastikan program yang sedang dilaksanakan sesuai. Mencontohkan kegiatan yang lain seperti raker, tidak hanya sekedar menyusun program, namun juga evaluasi. Hasil monev hasil raker, menjawab kebutuhan dilapangan. Dan Nadhif menekankan bahwa JFT Perencana harus hafal visi misi Kementerian Agama, maka Hasil Karya JFT Perencana harus “nyanthol” pada visi misi Kementerian Agama. Demikian tutur Nadhif menutup penjelasannya. (Wiwin)