Buka Raker MAN 2 Yogyakarta, Kepala Kantor Pesan: Jangan Copy Paste
Yogyakarta (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, H. Nadhif, M.S.I. membuka rapat kerja (Raker) MAN 2 Yogyakarta. Kegiatan berlangsung di University Hotel, Sleman, Selasa-Rabu (16-17/5/2023). Acara diikuti 89 peserta menghadirkan, Kepala Kanwil, Kabid Dikmad, Kakan Kemenag, Kasi Dikmad, Ketua Komite, Pengawas Komite dan segenap civitas akademika MAN 2 Yogyakarta.
Dalam acara pembukaan tersebut, Nadhif mengungkapkan Raker merupakan kebutuhan organisasi, agar program-program yang dilaksanakan betul-betul merupakan kebutuhan organisasi dan masyarakat bukan sekedar keinginan semata.
Untuk itu ia berpesan agar dalam penyusunan program tidak hanya copy paste. “Jangan menyusun program kerja dengan copy paste, tetapi lalika inovasi agar mampu meningkatkan layanan kepada masyarakat,” ungkapnya.
Untuk itu penting melakukan identifikasi persoalan berbasis 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP).
Nadhif pun berharap agar bisa mewujudkan pola kerja kolektif kolaborasi jangan individual. Semua harus bersinergi.
Kepala Kantor juga mengucapkan selamat atas capaian MAN 2 Yogyakarta sebagai juara pertama perpustakaan tingkat DIY. “Semoga sukses di tingkat nasional,” pungkasnya. [elf/eko]