Tak Berkategori

Berita Terkini: MTsN 1 Yogyakarta Semarakkan Berbagai Perlombaan di PASCO SMAN 5 Yogyakarta

Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta)- Sabtu pagi (02/09), peserta didik MTsN 1 Yogyakarta telah memperlihatkan semangat kompetitif yang luar biasa saat mereka ikut serta dalam berbagai perlombaan di PASCO (Puspanegara Anak Saleh Competition) yang diadakan di SMAN 5 Yogyakarta.

Acara yang berlangsung dari jam 07.30-14.00 ini telah mengumpulkan ratusan peserta didik dari berbagai SMP/MTs sederajat di Yogyakarta untuk bersaing dalam berbagai bidang, seperti hafalan Al Qur’an, seni tilawah Al Qur’an, azan, dai, dan cerdas cermat agama. Sebanyak 21 peserta didik dari MTsN 1 Yogyakarta turut serta ambl bagian dalam kompetisi tersebut.

Nanda Setia TP., koordinator lapangan peserta lomba PASCO dari MTsN 1 Yogyakarta, mengungkapkan kebanggaannya terhadap keberanian para peserta yang telah ikut perlombaan tersebut dan berterima kasih kepada para peserta yang telah berjuang keras dalam kompetisi.

“Keikutsertaan dalam ajang PASCO SMAN 5 Yogyakarta menunjukkan semangat bersaing dan berjuang dari para peserta didik. Mereka telah dilatih dan dibimbing selama seminggu untuk penampilan terbaiknya pada setiap ajang yang diikuti,” ujar Nanda Setia .

Partisipasi MTsN 1 Yogyakarta dalam ajang PASCO SMAN 5 Yogyakarta tidak hanya semata-mata untuk meraih prestasi tetapi juga memperkuat semangat kompetisi dan persaudaraan (ukhuwah) antarpeserta didik di Yogyakarta. (Tpm)