Rakord Bimas Islam Program Mandatory Kemenag RI :Ketahanan Keluarga, GKM, LKK
Yogyakarta ( Bimas Islan) : Kasi Bimas IsIam Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Saeful Anwar, S. Ag., M. S. I. mengagendakan rapat koordinasi Pelibatan Masyarakat pada Program Ketahanan Keluarga, Bimbingan Keluarga dan Program Berkah Keuangan Keluarga dengan GKM( Gerakan Kelurag Maslahat) dan LKK( Lembaga Ketahanan Keluarga) pada hari jumat, 3/11/2023 bertempat diruang Bimas Islam lantai 2.
Saeful mengungkapkan kegiatan ini sebagai tindaklanjut Program Mandatory dari Kementerian Agama RI.
Hadir dalam rapat koordinasi: Kasi Bimas IsIam Saeful Anwar, S. Ag., M. S. I. didampingi staff Muh. Makrus, Imam Muhtarom, S. S. Sedangkan Ketua GKM Kota Yogyakarta Muhammad Tholib, S. E. dan Ketua LKK Muhammad Agung Santosa, S. Ag., M. M.
Adapun hasilnya antara lain: Segera membuat jadwal kegiatan dan hal- hal terkait yang mendukung dan tepat sasaran sesuai dengan tujuan meningkatkan ketahanan keluarga dalam kehidupan sehari-hari.( Imam).