Siswa MIN 1 Yogyakarta Latihan Menari Bersatu Dalam Keragaman
Yogyakarta (MIN 1 Yk) Siswa kelas 3C Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Yogyakarta latihan menari dilaksanakan di kelas 4C pada 29/01/2024, Didampingi oleh wali kelas. Tarian tidak hanya menjadi hiburan semata, tetapi juga sarana untuk menyampaikan pesan tentang pentingnya menghargai keberagaman di lingkungan sekolah. Gerakan yang dilakukan menggambarkan keindahan perbedaan serta betapa pentingnya bersatu untuk mencapai tujuan bersama.
Wali kelas 3C, Karimatul Hissoh, mengungkapkan bahwa persiapan untuk tarian ini telah melibatkan semua siswa dengan semangat yang tinggi. “Keberagaman bukan menjadi penghalang untuk bekerjasama, Kerjasama dapat diterapkan saat siswa siswi mengerjakan tugas kelompok.
Bekerjasama akan mempererat persatuan dalam kelompok saling menghargai satu dengan yang lain menciptakan kerukunan dalam hidup, membentuk pribadi yang selalu menghargai perbedaan, Melatih diri untuk menyampaikan pendapat dengan cara yang santun,” ujar Khissoh. (gyt)