Berita

Kepala Kantor Lakukan Audiensi dan Halal bihalal ke Sekda Kota Yogyakarta

Yogyakarta (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, H. Nadhif, S.Ag. M.S.I. melakukan audiensi sekaligus halal bihalal ke Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Yogyakarta, Ir. Aman Yuriadijaya, M.M., Kamis (18/4/2024). Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Kasubbag TU, H. Ahmad Mustafid, S.Ag. M.Hum. berlangsung di ruang Sekda.

Dalam kesempatan tersebut Nadhif mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri serta memohon maaf lahir dan batin. Ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota Yogyakarta dalam melakukan layanan keagamaan kepada masyarakat. “Kami berterima kasih kepada Pemerintah Kota Yogyakarta yang telah memberikan dukungan dalam layanan keagamaan. Kami juga berharap sinergisitas dalam membangun Kota Yogyakarta tersu berlanjut,” ungkap Nadhif.

Sementara itu Aman Yuriadijaya mengajak Kemenag Kota Yogyakarta untuk terus meningkatkan layanan kepada masyarakat dengan program yang berdampak. “Perlu untuk mengukur seberapa jauh layanan yang telah diberikan, tidak hanya outpun tetapi juga mengukur outcome yang ada,” jelasnya.

Menurutnya hal tersebut bisa dilakukan dengan melihat gejala yang ada atau melakukan survey berdasarkan parameter yang ada. “Sehingga program yang dilakukan tidak seporadis tetapi bisa tepat sasaran dan berkelanjutan,” lanjut Aman.

Selain itu ia juga mengajak untuk membangun dengan lebih fokus, serta melakukan eksplorasi aspek secara tematik untuk menjawab kebutuhan yang ada. “Kami berusaha membangun sistem nilai yang bisa dijalankan, siapapun yang menjadi pimpinan,” pungkas Aman.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Kasubag TU Bina Mental Kesra, Hibnu Basuki, S. I. P.,M.I.P., Sementara dari Kemenag Kota Yogyakarta, staf Seksi PAIS, Ali Shofa, S.Pd.I., staf Seksi Dikmad Nur Khasanah, S.Pdi, dan staf Seksi Bimas Islam, Alifana Indriyanti, S.Sos.I. serta pranata humas Eko Triyanto. [eko]