Penyerahan Piala dan Piagam Meriahkan Syawalan di MIN 1 Yogyakarta
Yogyakarta (Humas) – MIN 1 Yogyakarta, 22 April 2024 – Dalam rangka memberikan apresiasi bagi para pemenang dalam hajat tahunan Festival Ramadan MINSATA 2024 panitia mengumumkan nama-nama para pemenang bersamaan kegiatan apel dan syawalan pada hari Senin tanggal 22 April 2024. Pengumuman nama-nama pemenang dilaksanakan setalah selesai tausyiah dari Ustad Bayu Pamungkas dan menjelang dilaksanakannya kegatan salaman.
Sebelumnya perlu diketahui bahwa Festival Ramadan MINSATA 2024 berisi berbagai perlombaan dengan tujuan utama untuk menggali bakat dan kreativitas siswa-siswi MINSATA sekaligus menyemarakkan bulan suci Ramadhan. Dengan mengusung konsep inklusif, festival ini memberikan ruang bagi para peserta untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam berbagai cabang lomba yang disediakan.
Festival Ramadan Minsata 2024 mempertandingkan total tujuh cabang lomba yang meliputi Tartil Alquran, Olimpiade Alquran, Puitisasi Alquran, Adzan, kaligrafi, Menyanyi Islami, dan PILDACIL. Setiap cabang lomba dirancang dengan cermat untuk mengakomodasi minat dan potensi yang beragam dari peserta.
Dalam upaya menjaga keseimbangan dan keadilan kompetisi, panitia membagi perlombaan menjadi dua kategori, yaitu kelas bawah (kelas 1, 2, dan 3) dan kelas atas (kelas 4 dan 5). Kelas 6 tidak diikutkan dalam perlombaan karena sedang menjalani tryout atau TPM untuk persiapan ASPD. Dengan demikian, proses pelaksanaan festival berlangsung secara efisien dan merata.
Setiap cabang lomba menentukan juara 1, 2, dan 3 untuk masing-masing kategori. Para jawara tidak hanya berhak mendapatkan penghargaan berupa sertifikat, tetapi juga piala sebagai simbol prestasi dan dedikasi mereka dalam mengikuti perlombaan.
Festival Ramadan Minsata 2024 berhasil menciptakan momen berharga bagi para peserta untuk mengekspresikan diri dan meraih pencapaian tertinggi dalam bidang yang mereka geluti. Sebagai ajang yang tidak hanya kompetitif tetapi juga memupuk nilai-nilai keagamaan dan kebersamaan, festival ini terus menjadi bagian tak terpisahkan dari tradisi Ramadan di MIN 1 Yogyakarta. Pagi itu, total ada 42 piala dan piagam yang diserahkan kepada para pemenang. Dan juara umum diraih oleh kelas 3A yang dibimbing oleh Hj. Mursalim, S.Pd.I. (gyt)