Berita

Mahasiswa PKL Pelajari “Rekomendasi Nikah”

Rabu, 08 Mei 2024.Pegawai KUA Wirobrajan bersama Mahasiwa PKL melakukan edukasi terkait pembuatan Rekomendasi Nikah. Bersama Bapak Zuhdi, Eko, dan Abdul Rohman, mahasiswa diberi pelajaran dalam melayani pembuatan rekomendasi nikah. Mulai dari SOP saat menerima tamu dengan 5S yakni, senyum, salam, sapa, sopan, dan santun, hingga bagaimana cara mengatasi masalah yang disampaikan oleh tamu. “Keren pak, pelayanannya menggunakan double screen. Jadi kita bisa tahu apa saja yang di kerjakan” ucap Riski Catin yang meminta rekomendasi nikah. Selain diberikan kesempatan untuk melayani tamu, mahsiswa juga diberikan pengertian tentang keterbukaan dalam melayani tamu. Pelayanan kepada tamu dilakukan secara terus menerus, sehingga hal ini perlu diedukasikan lebih intens kepada mahasiwa, untuk mengenalkan dunia kerja khususnya diinstansi pemerintah khususnya di Kementerian Agama. (Arman)