Berita

PAIF KUA Ngampilan Sosialisasi Upaya Cegah Judi Online pada Bimwin Catin

Yogyakarta(KUA Ngampilan)Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) KUA Ngampilan,Janti Ristiani,S.Ag, selaku narasumber Bimbingan Perkawinan bagi Calon pengantin melakukan sosialisasi upaya pencegahan judi online,pada hari Kamis,27/06/2024 bertempat di Aula KUA Ngampilan.Janti selaku pemateri dengan tema Memenuhi kebutuhan keluarga,mensosialisasikan upaya pencegahan perjudian daring maupun online termasuk pencegahan dan larangan pinjaman online yang membawa dampak yang sangat buruk hingga melakukan bunuh diri.
Maraknya perjudian online menjadi perhatian Kementerian Agama .Sesuai arahan Menag Yaqut Cholil Qoumas,Plh Sekjen Kementerian Agama Suyitno menerbitkan surat edaran,agar seluruh ASN Kemenag berpartisipasi aktif mensosialisasikan larangan perjudian online.
Surat Edaran tentang Pencegahan Perjudian Daring di lingkunganKementerian Agama terbit hari Rabu(26/06/2024).Sesuai arahan Gus Men Yaqut seluruh ASN Kementerian Agama wajib mencegah dan menghindari perjudian daring.
Bimbingan perkawinan diikuti 6 pasang catin KUA Ngampilan berjalan dengan baik dan lancar.(Janti)