Tamanisasi dan Penghijauan di KUA Gondokusuman
Yogyakarta (KUA Gondokusuman) Jum’at, 19 Juli 2024, Pegawai KUA Kemantren Gondokusuman bersama-sama mengadakan kegiatan tamanisasi dan penghijauan di lahan depan kantor.
Memanfaatkan lahan dengan ukuran kecil 1X2 meter, ada berbagai macam tanaman yang ditanam diantaranya, Lidah Mertua, Sirih Gading, Zamia, Daun Merah dan Bunga Nusa Indah. Sehingga terlihat warna-warni dan memperindah wajah depan Kantor KUA Gondokusuman.
Selain itu, keberadaan tanaman hijau di lingkungan kantor diharapkan akan meningkatkan produktivitas pegawai, semangat kerja akan lebih meningkat serta mampu menyegarkan pandangan dan suasana fikiran. Karena tanaman hijau menghasilkan oksigen yang segar dan baik bagi tubuh serta menyerap karbondioksida, partikel udara buruk sehingga tidak mengganggu aktivitas sehari-hari.[arifin]