Penyuluh Wirobrajan Ajak Maknai Kemerdekaan Lebih Mendalam dalam Siaran Langsung di Sonora FM
Yogyakarta, 6 Agustus 2024 – Dalam rangka memperingati HUT RI ke-79, Penyuluh Agama Islam Kemantren Wirobrajan, Suparman S.Th.I, menyampaikan pesan mendalam tentang makna tirakatan dalam perspektif Islam. Hal ini disampaikan dalam acara Dialog Agama-Agama yang diselenggarakan di Studio Sonora Lantai 2 Gedung Kompas. “Tirakatan bukan hanya sekadar tradisi turun-temurun, tetapi juga sebuah momen refleksi untuk menghargai perjuangan para pahlawan dan mendekatkan diri kepada Allah SWT,” ungkap Suparman.
Dalam pemaparannya suparman menyampaikan “Nilai-nilai kemerdekaan yang diajarkan Islam sangat relevan dengan semangat perjuangan bangsa Indonesia. Seperti persatuan dan kesatuan yang termaktub dalam surah Al-Hujurat ayat 10, serta semangat tolong-menolong dalam kebaikan yang tercantum dalam surah Al-Maidah ayat 2,” jelasnya. Lebih lanjut, Suparman mengajak seluruh masyarakat untuk mengimplementasikan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. “Sebagai generasi penerus bangsa, kita memiliki tanggung jawab untuk mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif, seperti menjadi warga negara yang baik, aktif dalam kegiatan sosial, dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ujarnya.
Melalui dialog ini, Suparman berharap masyarakat dapat semakin memahami makna tirakatan dan menghayati nilai-nilai kemerdekaan. “Dengan memahami makna tirakatan, kita tidak hanya merayakan kemerdekaan secara seremonial, tetapi juga secara spiritual,” pungkasnya. (ARM)