Berita

PodSima, Belajar Toleransi dari Nabi Muhammad SAW.

Yogyakarta (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta menggelar Podcast Moderasi Beragama (PodSiMa), Rabu (18/9/2024). Acara menghadirkan narasumber Kasubbag TU, H. Ahmad Mustafid, S.Ag. M.Hum. membahas tema Belajar Toleransi dari Nabi. Dengan host, pengelola kehumasan, H. Arif Mahfud, S.Ag. dan disiarkan secara streaming melalui akun YouTube Kemenag Kota Yogyakarta.

Dalam kesempatan tersebut Mustafid menceritakan beberapa keteladanan Nabi Muhammad SAW. Di antaranya secara rutin memberi makan kepada perempuan buta, meskipun ia beragama Yahudi. Selain itu Nabi dan para sahabat pernah berdiri untuk menghormati jenazah yang diangkat melewati mereka.

Bahkan dalam suatu kesempatan, ketika kekuatan Islam telah besar dan mempunyai peluang untuk melakukan balas dendam kepada orang-orang yang dulu pernah mengusir Nabi dan sahabat, tetapi Nabi Muhammad SAW. justru memaafkan.

“Setelah mendapatkan kesempatan untuk membalas dendam atas pengusiran orang-orang kafir Quraisy, Rasulullah mengungkapkan hari itu sebagai hari kasih sayang. Memberikan contoh nyata bagaimana Rasulullah SAW. memberikan maaf kepada mereka yang pernah menyakiti,” terang Mustafid.

Nabi Muhammad SAW. menjadi teladan nyata yang bisa dijadikan rujukan dalam mengasihi orang lain. Serta berperilaku toleran kepada siapapun termasuk orang yang berbeda agama dan keyakinan. [eko]