Berita

Pegawai KUA ikuti Pengajian Forkopimtren Kraton

Yogyakarta (KUA Kraton)-Pada rabu 11/12/2024 bertempat di Pendopo Madugondo Kemantren Kraton dilaksanakan kegiatan pengajian rutin Forkopimtren Kraton. Kepala KUA Kraton Agus Sutrisno. Sos.I beserta jajaran pelaksana KUA serta Forkompimtren, ormas keagamaan dan karyawan lintas instansi mengikuti acara tersebut.

Anggota Baznas Kota Yogyakarta Drs H. Samik Sandi selalu penceramah dalam kegiatan tersebut mengutip firman Allah SWT dalam QS. Fussilat : 33 “dan siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah dan mengerjakan kebajikan dan berkata, “Sungguh, aku termasuk orang-orang muslim (yang berserah diri). Ayat ini lanjut Samik mengisyaratkan bahwa diantara perkataan yang baik adalah menyeru/mengajak manusia dengan bahasa yang baik.

Dalam kesempatan itu Kepala KUA Kraton Agus Sutrisno. S. Sos I mengajak kepada seluruh pegawai untuk menyisihkan sedikit waktu untuk belajar Al Quran yang nantinya akan di pandu oleh Penyuluh Agama Kraton. (aki/am).

Leave a Reply