KUA Tegalrejo Gelar Koordinasi Rutin, Kepala KUA Tekankan Integritas dan Pembelajaran bagi CP3K

KUA Tegalrejo Gelar Koordinasi Rutin, Kepala KUA Tekankan Integritas dan Pembelajaran bagi CP3K
Yogyakarta, 4 Maret 2025 – Kepala KUA Tegalrejo, H. Supasdi, S.Ag., beserta seluruh pegawai menggelar koordinasi rutin yang diawali dengan tadarus Al-Qur’an, dilanjutkan dengan kultum, dan ditutup dengan sesi koordinasi kerja. Acara ini juga dihadiri oleh Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CP3K) KUA Tegalrejo yang tengah mempersiapkan diri dalam tugas administrasi KUA.
Dalam arahannya, H. Supasdi menekankan pentingnya integritas bagi seluruh pegawai KUA dalam menjalankan tugas dan melayani masyarakat. Ia juga mengingatkan agar para CP3K mulai belajar dan memahami tata kelola administrasi KUA, sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan baik di masa depan.
“Koordinasi ini bukan hanya sekadar rapat kerja, tetapi juga menjadi sarana membangun kebersamaan, meningkatkan spiritualitas, dan memperkuat integritas dalam bekerja. Kami berharap seluruh pegawai tetap profesional dalam tugasnya, serta para CP3K dapat belajar dengan baik tentang administrasi KUA,” ujar H. Supasdi, S.Ag.
Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin KUA Tegalrejo guna memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal serta membentuk lingkungan kerja yang harmonis dan penuh tanggung jawab.[sams]