Penyuluh Agama Islam Kota Yogyakarta Gelar Syawalan dan Rakordasi Pokjaluh

Yogyakarta (15/4/2025) — Penyuluh Agama Islam yang tergabung dalam Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Kota Yogyakarta menggelar acara Syawalan dan Rapat Koordinasi Dasar (Rakordasi) pada Selasa pagi (15/4) bertempat di kediaman Bapak KH. Solehudin, Namburan, Kraton, Yogyakarta.
Kegiatan ini diawali dengan tadarus Al-Qur’an bersama yang diikuti oleh para penyuluh dari berbagai kecamatan di Kota Yogyakarta. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan doa bersama yang secara khusus dipanjatkan untuk rekan-rekan penyuluh yang sedang dalam kondisi sakit, sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian sesama anggota Pokjaluh.
Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan beberapa informasi kedinasan yang berkaitan dengan agenda dan program kerja penyuluhan agama Islam di Kota Yogyakarta.
Momen yang paling mengharukan sekaligus mempererat ukhuwah adalah pembacaan ikrar Syawalan, sebagai bentuk saling memaafkan dan memperkuat semangat kebersamaan usai menjalani ibadah Ramadhan dan Hari Raya Idulfitri.
Sebagai penutup, KH. Solehudin memberikan motivasi kepada seluruh peserta yang hadir. Dalam tausiahnya, beliau menekankan pentingnya menjaga keikhlasan dalam berdakwah serta memperkuat peran penyuluh sebagai agen perubahan di tengah masyarakat. “Penyuluh bukan hanya penyampai materi, tapi juga teladan akhlak dan semangat pelayanan kepada umat,” ujar beliau penuh semangat.
Acara berlangsung dengan penuh kekeluargaan dan diharapkan dapat menjadi penyemangat dalam melanjutkan tugas-tugas keumatan di lapangan.[sams]