Kepala KUA Gondomanan Hadiri FGD Percepatan Penurunan Stunting.

Kepala KUA Gondomanan Hadiri FGD Percepatan Penurunan Stunting.
Kepala Kantor Urusan Agama Gondomanan, Raden Andi Nugroho, SHI, MH, menghadiri Focus Group Discussion (FGD) Percepatan Penurunan Stunting yang diselenggarakan oleh DP3AP2KB Kota Yogyakarta pada hari Kamis, 17 April 2025 di Hotel Abadi Malioboro Yogyakarta.
FGD ini merupakan bagian dari upaya kolaboratif lintas sektor dalam rangka mendukung program nasional percepatan penurunan angka stunting di wilayah Kota Yogyakarta, khususnya di Kemantren Gondomanan.
FGD turut dihadiri oleh perwakilan dari
Kepala DP3AP2KB, Kepala BAPPEDA, Kepala Dinas Kesehatan, Kabag. Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinsosnakertran, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Kepala Diskominfosan, Ketua TP PKK Kota Yogyakarta, Kabid KBPK, AKAM KB, Ketua Timja PK, Narasumber, MPP Kemantren se Kota Yogyakarta dan kepala KUA Kota Yogyakarta, kader kesehatan, tokoh masyarakat, serta unsur kelurahan dan Kemantren. Diharapkan, hasil diskusi ini dapat memperkuat sinergi dan menghasilkan langkah-langkah konkret dalam menekan prevalensi stunting di wilayah Gondomanan.[ekoAW]