Kepala Kantor Canangkan Gerakan ECO Masjid Kemantren Jetis

Yogyakarta (KUA Jetis)-Kepala Kantor Kementrian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif, S.Ag.,M.S.I. mendukung kegiatan KUA Jetis dan Dewan Masjid Indonesia dalam mencanangkan Gerakan Eco-Masjid. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 25/04/2025 di Aula Balai Nikah KUA Jetis.
Nanang Kosim, SAg selaku Kepala KUA Jetis menyampaikan bahwa program ini merupakan kerjasama KUA dan DMI Jetis, nantinya calon pengantin yang mendaftar di KUA Jetis akan memberikan bibit pohon untuk ditanam di lingkungan masjid diwilayah Kemantren Jetis.
Sementara itu Kankemanag Kota Yogyakarta H. Nadhif, S.Ag.,M.S.I. menyatakan sejatinya membangun kesadaran akan kepedulian lingkungan dan merawat bumi adalah bagian dari tugas Kementrian Agama, karena hal ini merupakan bagian dari ibadah dan menjaga keimanan umat. Hal ini juga sejalan dengan aksi Kementrian Agama dalam program penanaman sejuta pohon matoa, ujar Nadhif.
Nanang juga menambahkan bahwa program eco Masjid adalah program pengelolaan masjid yang berkelanjutan melalui aktivitas memelihara lingkungan hidup dan sumberdaya alam. Program ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dakwah lisan dan aksi nyata secara terukur sebagai perwujudan Islam yang membawa rahmat bagi seluruh alam semesta.(ajat/as)