PHU Kemenag Kota Yogyakarta adakan Sosialisasi Penyelenggaraan Ibadah Haji bagi Siswa MA/SMA/MTs/SMP
Sebanyak 45 orang peserta terdiri dari siswa siswi SMP/Mts dan SMA juga MA se Kota Yogyakarta mengikuti Sosialisasi Penyelenggaraan Ibadah Haji, yang dilaksanakan hari Selasa (09/04/19) di Hotel Grage, Jalan Sosrowijayan, Yogyakarta.
Kegiatan sosialisasi tentang penyelenggaraan ibadah haji yang ditujukan kepada generasi muda yakni para pelajar Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas se Kota Yogyakarta tujuannya tidak lain adalah untuk memperkenalkan dan memotivasi serta memberikan dorongan kepada mereka agar mempunyai impian dan keinginan untuk mendaftarkan haji sejak dini agar bisa mendapatkan nomor porsi.
Selain itu Kasi PHU Kemenag Kota Yogyakarta H. Ahmad Mustafid, S.Ag.,M.Hum dalam paparannya menjelaskan “bahwa ibadah haji merupakan salah satu rukun islam yang wajib dilaksanakan bagi umat muslim yang mempunyai kemampuan secara pisik dan materi, maka sejak dini seharusnya mengetahui tatacara tentang pendaftaran haji dan kebijakan dari pemerintah mengenai penyelenggaraan ibadah haji 2019”.
Dengan mengambil tema,” penyelenggaraan kegiatan sosialisasi di buka secara resmi oleh Ka Kankemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA sekaligus memberikan sambutan dan ucapan terimaksih atas diselenggarakannya kegiatan sosialisasi tentang penyelenggaraan ibadah haji yang melibatkan pelajar.(hms.Nrl)