MAN 2 Yogyakarta Merintis Sebagai Penyelenggara Pendidikan “Ramah Anak”.
Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) – MAN 2 Yogyakarta pada tahun 2018, merintis sebagai penyelenggara pendidikan yang “ramah anak”. Koordinator BK, Umi Solikatun, salah satu tim stakeholder penggagas bersama Kepala MAN 2 Yogyakarta Drs. H. Mardi Santosa, Wakaur Kesiswaan Dyah Estuti, dan stakeholder lainnya menyatakan, “prinsip penyelenggaraan sekolah ramah anak adalah pelayanan pada peserta didik dengan memperhatikan hak-hak anak. Hak hidup, tumbuh kembang, perlindungan dan partisipasi. Sebagaimana termaktub dalam Undang-undang Perlindungan anak Nomor 35 Tahun 2014 diterapkan secara integrative di pelayanan pendidikan di madrasah.
Stakeholder MAN 2 Yogyakarta, guru piket juga melibatkan mahasiswa PLP yang praktek, setiap hari menyambut ramah peserta didik, memberi salam dan selamat datang agar siswa memiliki semangat tinggi belajar dan nyaman. Dengan kenyaman belajar, merasa menjadi keluarga besar, siswa akan memiliki konsentrasi tinggi saat belajar sebagai akibatnya meraih prestasi terbaik.
Hal di atas selaras dengan Visi, Misi dan Tujuan Umum MAN 2 Yogyakarta
1) Visi :
Taqwa, Mandiri, Prestasi, Inovatif, berwawasan Lingkungan, dan Islami yang diakronimkan TAMPIL ISLAMI
2) Misi :
a. Mewujudkan Insan Madrasah yang berilmu, beramal, dan berkepribadian mulia (akhlak mahmudah).
b. Mewujudkan Insan Madrasah yang menguasai iptek, bahasa, budaya, olahraga dan seni
c. Mewujudkan madrasah yang berdaya saing global
d. Mewujudkan lingkungan madrasah yang kondusif dan islami
3) Tujuan Umum :
a. Terwujudnya Insan Madrasah yang mengamalkan nilai dan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari
b. Terwujudnya peserta didik yang cerdas, terampil, mandiri untuk melanjutkan pendidikan
c. Terwujudnya budaya kerja tinggi dalam memberikan pelayanan pendidikan yang prima
d. Terwujudnya madrasah yang memberi keluasan akses, akuntabiltas, dan bermartabat
e. Terwujudnya Insan Madrasah yang menguasai teknologi informasi dan bahasa asing
f. Terciptanya lingkungan dan suasana madrasah yang bersih, sehat, tertib, nyaman, aman, dan islami
g. Terintegrasinya wawasan lingkungan dalam proses pembelajaran
Dengan rintisan yang pernah dilakukan sebagai madrasah ramah anak, MAN 2 Yogyakarta layak dijadikan pilihan utama untuk belajar nyaman dan focus untuk raih prestasi terbaik. (pus)