Guru MAN 2 Yogyakarta Terbitkan Buku Solo Bergenre Cerpen
Yogyakarta (MAN 2 Yogyakarta) – Literasi terus menggeliat di MAN 2 Yogyakarta baik di lingkungan siswa, guru, tenaga kependidikan, seluruh civitas akademika madrasah. Demikian juga sosok guru fisika MAN 2 Yogyakarta, Dra. Ida Puspita, M.Pd.Si tak menghalangi untuk berkarya di bidang sastra. Karena menurutnya, jika seorang guru fisika juga mengasah ketrampilannya di bidang sastra, akan membuat pembelajaran yang disampaikanannya akan menarik perhatian siswanya, sehingga siswa tidak bosan selama mengikuti pelajaran.
Pada 26 Oktober 2021, Ida Puspita menerima kiriman surat keterangan dan sertifikat dari Penerbit Litera tentang Buku Solo bergenre cerita pendek ber ISBN yang disusunnya. Buku ini bertujuan mengajak pembacanya untuk bersabar, ikhlas, terus ikhtiar, semangat, pantang menyerah, bersandar hanya kepada Allah SWT semata untuk memohon segala keinginan, impian, dan cita-cita, sarat dengan nasehat dalam menjalani kehidupan yang terus bergantian antara senang, bahagia, gagal kemudian berhasil, lika-liku perjalanan yang terkadang mulus namun tak lama kemudian penuh onak dan duri, karena roda kehidupan terus berputar, terkadang di bawah, tengah, atas, bisa jadi kembali di bawah, dan terus berputar selama hayat masih di kandung badan.
Buku Solo dengan judul, “Gula Kopi Kehidupan” ini kumpulan dari kisah teman, saudara, keluarga, tetangga, ataupun siapapun yang pernah ditemui, terinspirasi dari kisah yang didapatkan dari media baik cetak maupun elektronik. Ida Puspita berharap untuk terus dapat berkarta dengan genre beragam dengan harapan, siapapun yang membacanya akan dapat memetik manfaat dan hikmahnya. (pus)