Berita

Sosialisasi dan Ujicoba Assesmen Kompetensi Guru (AKG) tahun 2021 MTs N 1 Yogyakarta

Yogyakarta(Kankemenag) – Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta mengadakan acara Sosialisasi dan Uji Coba Assesmen Kompetensi Guru (AKG) tahun 2021 Di MTs N 1 Yogyakarta, Kamis (18/11).

Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Yogyakarta Drs Muhammad Iriyadi selaku tuan rumah pelaksanaan AKG mengucapkan Selamat dan doa supaya kegiatan hari ini berjalan lancar. Dan mohon maaf hanya bisa menyediakan tempat yang sederhana karena bersamaan dengan banyaknya kegiatan Di madrasah.

Sosialisasi ini dilakukan untuk memberikan penjelasan kepada peserta terkait pelaksanaan AKG pada hari sabtu 20 November 2021. Juga dilakukan ujicoba pelaksanaan AKG supaya guru mengenai fitur-fitur yang ada dalam aplikasi AKG ini.

Penjelasan terkait Jumlah peserta yang mulanya 109 menjadi 33 peserta. Serta peserta yang mismatch (tidak sesuai mapel yang diampu dengan ijazah S1 nya) yang akhirnya bisa mendaftar sebagai peserta AKG.

Harapan Elfa Tsuroyya, S.Ag, M.Pd.I, M.Pd Kasi Dikmad Kota Yogyakarta bahwa Hasil AKG ini bisa berbanding lurus dengan kegiatan PKB (Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) yang sudah dilakukan bapak/ibu guru semua.

AKG ini outcam dan output nya tidak hanya di rasakan oleh masing-masing bapak ibu guru tapi juga kepada anak-anak di madrasah, lanjut Elfa. (Lis)