Berita

Satgas Galaksi MAN 1 Yogyakarta: Generasi Z Sebagai Garda Terdepan Cegah Penyalahgunaan Narkoba

Yogyakarta (MAN 1 YK)–Kali ini SATGAS GALAKSI Siswa MAN 1 Yogyakarta gelar latihan rutin antar SATGAS se-DIY yaitu Training of Trainer(TOT), Sabtu (20/11/2021), pukul 09.00-11.35 WIB, via zoom meeting. Acara Training of Trainer tahun ini bertajuk “Peran Generasi Z Dalam Upaya Pencegahan Narkoba di Masa Pandemi”.

Generasi Z yang dimaksud adalah para satgas yang diharapkan menjadi garda terdepan pencegah penyalahgunaan narkoba. Terungkap, Orang dengan gangguan/penyalahgunaan zat memiliki peningkatan resiko memperparah kesakitan dan kematian akibat Covid-19. Virus corona menyerang saluran pernapasan, sehingga saluran pernapasan yang sudah tidak sehat akibat penyalahgunaan narkoba akan lebih mudah dihinggapi virus corona.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Sheila Natalia dan Sahadi Sumaedi (2020) bahaya penggunaan narkotika di masa pandemi Covid-19 menjadi dua kali lipat, melebihi pada saat kondisi normal sebelum pandemi. Salah satu faktor penyebabnya adalah stress yang dialami seseorang akibat perubahan situasi sosial dan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Hadir sejumlah narasumber yang ahli di bidangnya yaitu Bu Hindun Kurnia N,S.KM.,M.P.H dan Nabil Aly Muzhaffar beserta rekannya Farhana Nur Tsamarin (Stand DIY). Acara ini dihadiri oleh anggota satgas galaksi dan perwakilan satgas SMA/SMK/MA se-DIY.

Materi yang dibahas pada TOT tahun ini adalah permasalahan narkoba di Indonesia, perkembangan narkotika dan adiksi, deteksi dini dan upaya pencegahan, hal yang bisa dilakukan dalam organisasi. Tampak peserta mengikuti acara ini dengan antusias, peserta cukup banyak mengajukan pertanyaan saat melakukan sesi tanya jawab dan antusias menjawab pertanyaan dari narasumber.(ikk/psr/dzl)