Berita

SISAPA Edisi HGN Ayu Dewi Menginspirasi, Memotivasi, Mengajak Siswa, Guru, Semua Kalangan Untuk Menulis Dan Membuat Buku

Yogyakarta (Kankemenag) – Siaran Sapa Pagi (SISAPA) Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, Edisi Kamis (25/11/20219) bertepatan dengan Hari Guru Nasional (HGN) hingga menjadi edisi spesial dengan menghadirkan Guru Inspirasi Penggerak Literasi dari Yogyakarta untuk Indonesia Dra. Rr. Ayu Dewi Widowati guru MTs Negeri 1 Yogyakarta. SISAPA rutin digelar setiap Senin dan Kamis secara virtual diikuti jajaran ASN Kemenag Kota Yogyakarta.

Berawal dari hobi menulis Ayu Dewi Widowati memanfaatkan masa pandemi  untuk aktif menulis dan mengajak menulis. Selama pandemi COVID-19 dari bulan Maret 2020 s.d. Oktober 2021 telah menerbitkan Buku Antologi bersama  para siswa, guru , orang tua siswa, pegawai, pengurus komite, kamad, pengawas, darma wanita, dan penghulu sebanyak 57 buku.

Mengapa harus menulis? Ayu Dewi mengungkapkan, “Dengan menulis kita bisa berbagi apa pun pemikiran kita, menulis membingkai  dan mengabadikan kenangan, ikatlah sejarah dengan tulisan karena menulis adalah bekerja untuk keabadian. sejelek-jeleknya ide yang ditulis lebih baik daripada ide brilian yang tidak ditulis,” tuturnya.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA turut mengucapkan selamat Hari Guru Nasional dengan tema “Bergerak Dengan Hati, Pulihkan Pendidikan” tugas yang sangat berat telah menanti, semoga guru mampu memulihkan lagi pendidikan seperti sebelum masa pandemic Covid-19. Beberapa informasi dinas yang disampaikan, mengingatkan kembali kepada kepala KUA, para penyuluh untuk mengisi kuisioner religiusty index, juga kepada satker untuk segera merealisasikan kegiatan DIPA, serta agar bersama-sama turut mendukung penilaian tim penilai internal (TPI) WBK WBBM Kantor Kemenag Kota Yogyakarta. (Jojo)