Tim Zona Integritas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Garut Study Tiru WBK-WBBM Kemenag Kota Yogyakarta
Yogyakarta (Kankemenag) – Tim Zona Integritas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Garut yang dipimpin Kasub. Bagian TU H. Mimin Sutrisna, S.Ag., M.Pd.I, Jumat (26/11/2021) mengunjungi Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta untuk melakukan study tiru Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di terima Kepala Sub. Bagian TU Dra. Hj. Noor Imanah, MSI bersama tim ZI di Aula kantor.
Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Garut , H. Mimin Sutisna,SAg,MPd.I., dalam sambutannya menyampaikan tujuan kedatangan adalah melihat langsung dari dekat bagaimana proses Zona Integritas menuju WBK , WBBM di Kanor Kemenag Kota Yogyakarta bisa dicapai. Menurut Mimin Sutisna bahwa Tim dari Kan Kemenag Kabupaten Garut agar dapat mengambil berbagai informasi dan strategi layanan yang sudah dilakukan Kantor Kemenag Kota Yogyakarta.
Sambutan dan Ucapan Selamat Datang dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta di wakili Kepala Sub Bag TU Dra. Hj. Noor Imanah, MSI .,memaparkan secara panjang lebar tentang Zona Integritas yang sudah diraih dalam menghargaan WBK ,WBBM oleh Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta serta strategi strategi Pelayanan Prima, dengan inovasinya yang mendapat penghargaan dari MenPANRB.
Acara dilanjut dengan dialog interaktif dari peserta studi tiru Kan Kemenag Kabupaten Garut diantaranya dari Kasi PAIS yang menyampaikan kendala letak geografis Kabupaten Garut yang jarak tempuh dari Kantor menuju lokasi terjauh 6 jam , dari satu kecamatan ke kecamatan lain rata-rata satu jam. (Ara)