Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Bekali Pensiunan 2022 dengan Bimbingan Kewirausahaan
Yogyakarta (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta bekerjasama dengan PT Taspen Indonesia dan Bank Syari’ah Indonesia (BSI) Kolonel Sugiyono, Rabu (19/01/2022) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Ketaspenan, Produk BSI, serta bimbingan Kewirausahaan. Sosialisasi dihadiri sejumlah 20 orang ASN Kementerian Agama Kota Yogyakarta yang akan purna tugas di tahun 2022, berlangsung di aula kantor.
Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA dalam sambutannya menyampaikan bahwa ketika memasuki masa pensiun seakan dunia menjadi gelap dikarenakan tidak siap. “Menjadi ASN mau tidak mau pasti mengalami masa pensiun, semua pegawai apapun akan pensiun mematuhi batas usia. ASN Kemenag pensiun insya Allah dunianya tetap terang, karena akan menjadi tokoh agama dan tokoh masyarakat. Sehingga lebih banyak kesempatan memperbanyak amal ibadah dan amal shaleh, dan lebih siap menghadapi pensiun tidak merasa terbebani,” ujarnya.
Acara dilanjutkan Pemaparan Ketaspenan oleh Kasi Umum dan SDM P.T. Taspen Khoirul Salisa. Dipaparkan juga produk dari BSI oleh Fachrurrozi Brosman Brand Manajer BSI Cabang Kol. Sugiono Yogyakarta. Untuk narasumber terakhir Muhammad, seorang pengusaha ikan koi yang sukses di Yogyakarta. Yang menarik dalam kegiatan ini bahwa seluruh peserta adalah yang siap purna, tidak perlu ke kantor Taspen untuk mengurus berkas pensiun, namun dilayani di saat ini juga dengan menghadirkan petugas dari PT Taspen. (Jojo/Ara)