Berita

MTsN 1 Yogyakarta Lahirkan 60 Penulis Nasional

Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta)_Lebih dari 300 siswa dan guru MTsN 1 Yogyakarta (Matsayo) telah berkompetisi dalam berbagai program literasi. Mulai Agustus 2021 digelar pelatihan bersertifikasi, lomba penulisan karya, lomba video kreasi, lomba website literasi, penerbitan karya ber-ISBN, hingga pemberian penghargaan. Alhasil Januari 2022 bersama Nyalanesia, MTsN 1 Yogyakarta melahirkan 60 penulis nasional.

Kepala Madrasah Muhammad Iriyadi menerima sertifikat sekolah literasi sekaligus sebagai kepala sekolah aktif literasi. Selain itu Matsayo juga menerima predikat sekolah literasi tahun 2021. 60 buku berjudul “lautan cita tak bertepi” karya siswa dan guru dari Nyalanesia telah diterima pada Jumat (21/1/2022). Kali ini Matsayo memilih kategori puisi setelah tahun sebelumnya 50 siswanya menjadi penulis cerpen nasional.

“Selamat kepada siswa dan guru yang berhasil menjadi penulis nasional. Ini kali kedua kami bekerjasama dengan Nyalanesia, kami targetkan untuk tahun 2022 satu siswa satu buku” tegas Iriyadi.

Matsayo menggandeng Nyalanesia dalam program Gerakan Sekolah Menulis Buku (GSMB) nasional. Sepuluh penulis nasional terbaik Matsayo yaitu: Firlia Febriana, Sellyana Putri, Nayyara Anggraini, Muhammad Daffa Ardani, Carrisa Adelia, Nada Fithriyah, Tifaeris Mumpuni, Masayu Lisandono, Hasna Salwa Sabila, dan Salma Karima. Kesepuluh siswa mengaku bersukacita saat menerima penghargaan dari Nyalanesia. (Tim Publikasi Matsayo)