Kamad dan Ka TU MTsN 1 Yogyakarta Studi Tiru di MTsN 1 Kota Malang Bersama KKMTs se-DIY
Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta) – Kepala MTsN 1 Yogyakarta Drs. Muhammad Iriyadi bersama Kepala TU Retno Siwi Handayani, SE menjadi bagian dari KKM dan Kepala TU se-DIY dalam kegiatan studi tiru di Kota Malang. Rombongan berangkat dari MTsN 1 Yogyakarta pada Minggu (30/1/2022) dan kembali Rabu dini hari (2/2/2022).
Ketua KKMTs se-DIY yang juga Kepala MTsN 1 Yogyakarta Drs. Muhammad Iriyadi menjelaskan peserta berjumlah 144 orang yang terdiri atas 71 Kepala Madrasah serta 50 Kepala TU.
Dalam kegiatan tersebut turut mendampingi Kabag TU Kanwil Kemenag DIY H. Muntolib, S.Ag., M.S.I., Kabid Dikmad H. Abd. Su’ud, S.Ag., M.S.I., Kasi pada Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DIY, Kasi Dikmad Kabupaten/Kota dan Staf Pelaksana Bidang Pendidikan Madrasah.
“Harapannya madrasah di DIY mampu menggali informasi, merumuskan strategi mewujudkan program Madrasah Mandiri Berprestasi seperti yang telah dilakukan madrasah di Kota Malang yang telah berprestasi nasional bahkan internasional,”ungkap Iriyadi saat brifing menjelang keberangkatan.
Tiga madrasah yang menjadi sasaran studi tiru dikenal memiliki prestasi nasional maupun internasional yakni MIN 1 Kota Malang bagi Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI), MTsN 1 Kota Malang bagi Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (KKMTs) dan MAN 2 Kota Malang bagi Kelompok Kerja Madrasah Aliyah (KKMA).
Dalam pertemuan di MTsN 1 Kota Malang, rombongan diterima dengan hangat oleh KKM Kota Malang. Berbagai program inovasi, kendala dan strategi dipaparkan oleh Kepala MTsN 1 Kota Malang Drs. Syamsudin, M.Pd sebagai menu utama studi tiru. Kunjungan diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan oleh ketua KKM DIY diterima oleh kepala MTsN 1 Kota Malang. (Tim Publikasi Matsayo)