Menjadi Madrasah Riset, MTsN 1 Yogyakarta Undang Kasi Kurikulum & Kesiswaan Kanwil Kemenag DIY
MTsN 1 Yogyakarta, Senin (22/06/2020) tepat pukul 13.15 WIB, MTsN 1 Yogyakarta (MATSAYO) sedang fokus untuk mempersiapkan madrasahnya sebagai madrasah riset. Kepala Matsayo, Muhammad Iriyadi membentuk tim khusus yang terdiri dari empat wakil kepala dan beberapa guru pilihan untuk mewujudkannya.
Para guru yang tergabung dalam tim madrasah riset ini menghadirkan Kasi Kurikulum dan Kesiswaan Kanwil Kemenag DIY, Anita Isdarmini, S.Pd, M.Hum sebagai Narasumber untuk memberikan penjelasan dan arahannya mengenai persiapan madrasah riset.
Pada kesempatan itu, narasumber mengatakan bahwa saat ini Dirjen Kementerian Agama di Jakarta menginginkan munculnya madrasah-madrasah riset yang mampu melahirkan peserta didik yang memiliki keahlian dalam berinovasi dan berkreasi melalui jalur riset dan penelitian dalam bidang keagamaan, sosial dan humaniora, sains, rekayasa, dan teknologi. Beliau pun mengungkapkan bahwa salah satu kiat sekaligus motivasi untuk tim tersebut dalam mewujudkan madrasah riset adalah untuk senantiasa menanamkan rasa ikhlas untuk memperbaiki madrasah, serta ikhlas dalam mendidik siswa-siswi madrasah agar berkarakter, sehingga nantinya akan melahirkan energi positif yang tidak hanya bagi gurunya saja bahkan berimbas kepada para siswa-siswinyo
Kepala Mastsayo, Muhammad Iriyadi merasa perlu mengadakan acara ini dengan harapan akan tersusun sebuah draft khusus mengenai madrasah riset yang akan dijalankan di Matsayo.*.(AyD)
Kontributor : MTsN 1 Yk
Editor : Nurul.