Berita

Kepala MAN 2 Yogyakarta sampaikan Program Unggulan pada Sapa Pagi

Yogyakarta (Kemenag) Kamis, 14 April 2022 Dilaksanakan Siaran Sapa Pagi Virtual oleh Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta , diikuti oleh Pejabat Struktural serta seluruh ASN Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta.

Drs. H. Mardi Santosa Kepala MAN 2 Yogyakarta selaku nara sumber menyampaikan informasi kegiatan seputar Program Unggulan di MAN 2 Yogyakarta, dimana madrasah tersebut merupakan madrasah ketrampilan juga madrasah olahraga.

Mardi Santosa menuturkan, selain program program unggulan juga ada program mandatoris dari kementerian agama yang diterapkan di madrasah.  Yang pertama adalah moderasi beragama, yang sudah dimasukkan  kedalam mata pelajaran Agama Islam, Bahasa Arab, dan PKN. Yang kedua  Transformasi digital juga merupakan mandatoris program, bekerjasama dengan geschool layanan administrasi di PTSP MAN 2. Ketiga , adalah Toleransi Beragama, Lomba video moderasi beragama mendapat Juara 1, demikian kata Mardi Santosa.  Siaran Sapa Pagi diakhiri Doa oleh Kepala KUA Kecamatan Jetis Hakam, SAg. (Ara)