Berita

Penyuluh Agama Islam Non PNS Kotagede laksanakan program stunting Kampung Basen

Yogyakarta (KUA Kotagede) Lia Karlia  penyuluh agama Islam non PNS KUA Kotagede berperan aktif atas program pencegahan stunting bekerjasama dengan Puskesmas dan Kelurahan. Ahad, 12/06/2022 mengunjungi lokasi rumah penduduk di Kampung Basen Kotagede , Lia melaksanakan program pencegahan stunting  berupa program PMT (Pemberian Makanan Tambahan) yang diantar setiap hari ke rumah sasaran (baduta). Dengan tujuan bisa menambah gizi baduta tersebut sebagai gizi pendukung tumbuh kembangnya. Stunting adalah salah satu gangguan tumbuh kembang pada anak yang disebabkan oleh kekurangan gizi atau gizi tak seimbang pada 1.000 Hari Pertama Kehidupan (1.000 HPK) yang berlangsung lama.
Kepala KUA Kotagede , Setyo Purwadi, S.Ag memantau langsung kegiatan tersebut, dan memberikan dukungan sepenuhnya, hal  ini sejalan dengan program Kementerian Agama bahwa setiap calon manten yang mendaftar di KUA senantiasa untuk mengaktifkan aplikasi El-simil guna pemantauan dan deteksi dini untuk mengantisipasi masalah gizi, perkembangan kandungan, kesehatan calon ibu, perkembahangan anak dan kesehatannya, pemantauan ini dilakukan bertujuan untuk pencegahan terjadinya stunting pada anak. (ahsep)