Berita

Bakti Sosial Pokjaluh Kemenag Kota Yogyakarta di Desa Krayan, Kalibawang, Kulon Progo

Selasa pagi, (13/8/19) bertempat di Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Kasi Bimas Islam Drs. H. Maskur Ashari, MA mewakili Ka Kankemenag Kota Yogyakarta melepas  Panitia Bakti Sosial Kelompok Penyuluh (Pokjaluh) Kemenag Kota Yogyakarta dipimpin langsung Ka Pokjaluh Mahlani ke Kabupaten Kulon Progo bertempat di Masjid Al-Hikmah Kriyan, Banjararum, Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo.

Sesampainya dilokasi yang bertepatan hari Tasyrik ke dua Selasa, (13/08/19) di Dusun Kriyan, Banjararum, Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta langsung di gelar rangkaian acara Bakti Sosial oleh Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta dengan dihadiri sekitar 250 kepala keluarga (KK) terdiri dari masyarakat yang kurang mampu juga sebagian berasal dari desa tetangga, juga hadir beberapa Pejabat dan undangan lainnya.

Rangkaian kegiatan diantaranya dengan menyerahkan hewan Qurban berupa 3 (tiga) ekor lembu/sapi yang langsung diadakan penyembelihan oleh panitia. Selain itu juga dibagikan bingkisan berupa sembako yang secara simbolis diserahkan langsung Kepala  Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA didampingi Kasi Bimas Islam Kemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Maskur Ashari, MA, Ketua Pokjaluh Mahlani serta pengurus Pokjaluh lainnya, dilanjutkan dengan Tausiyah yang disampaikan  Ustadz Sutarjo, MA.

Kegiatan Bakti Sosial terselenggara atas kerjasama antara Pokjaluh Kemenag Kota Yogyakarta dengan Pokjaluh Kemenag Kabupaten Kulon Progo, selanjutnya diakhir acara diserahkan juga bantuan berupa pakaian pantas pakai dan ratusan bingkisan berupa daging qurban kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, khususnya di wilayah Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo. Bantuan yang dibagikan kepada masyarakat di desa Krayan, Kalibawang, Kulon Progo berasal dari Pokjaluh, ASN Kemenag Kota Yogyakarta juga bantuan berasal dari MT Miftahul Jannah.*(hms.Nrl)