Berita

Bimas Islam Laksanakan Program Mandatori Kemenag RI : “Bimbingan Keluarga Maslahat”

Yogyakarta( Bimas Islam) : Bimas islam Kankemenag Kota Yogyakarta  telah melaksanakan program mandatori Kemenag RI ” Bimbingan Keluarga Maslahat” dengan menggandeng Stackholders Satgas GKMNU ( Satuan Tugas Gerakan Keluar Maslahat Nahdhatul Ulama) dan Masyarakat setempat, dengan didampingi Kasi Bimas Islam Saeful Anwar,S.Ag,M.S.I.


Acara Bimbingan Keluarga Maslahat ini dilaksanakan pada hari Rabu malam Kamis, 11 Oktober 2023, dari jam 19.30 WIB selesai jam 21.00 bertempat di Masjid Al Barokah, Pengok Demangan, Gondokusuman Yogyakarta, dengan peserta warga Masyarakat dan jama’ah Masjid Al Barokah Demangan Gondokusuman dengan jumlah 100 jamaah. Narasumber kegiatan tersebut yaitu KH Abdul Halim Nasution, S.Ag. Dalam paparannya, menyampaikan betapa pentingnya keluarga yang maslahat dan cara caranya untuk mewujudkannya. Jika setiap dari kita, terwujud keluarga maslahat, setiap daerah-daerah masyarakatnya maslahat, Insya Allah Bangsa ini akan menjadi Bangsa yang maslahat juga. Semoga acara ini bisa terus berlanjut dan masif terlaksana di semua daerah dan akan mewujudkan Bangsa Indonesia yang maslahat.
Abdul Halim memaparkan Konsep Keluarga Maslahat berlandaskan:
1. Islam Rahmatan Lil ‘Alamin.
2. Tatmimu Makarimil Akhlak.
3. Tauhid ( Ketuhanan)
4. Khalifah Fil Ardh.
5. Maqashid Syari’ah. (Ara_Imam).