Berita

Bimbingan Perkawinan Angkatan XXIV KUA Tegalrejo

Yogyakarta (KUA Trgalrejo) – Rabu, (27/10), bertempat di Aula Pepeling Kemantren Tegalrejo dilaksanakan Bimbingan Perkawinan (Binwin Angkatan XXIV) bagi Calon pengantin yang mendaftar atau menikah di bulan Oktober – Desember 2021 oleh KUA Tegalrejo Kementerian Agama Kota Yogyakarta.

Acara binwin hari pertama dari 2 hari yang direncanakan tanggal 27-28 Oktober 2021 dihadiri oleh 16 pasang calon pengantin.

Diawali dengan regristasi dan pembukaan serta kontrak belajar oleh panitia Samsul Ma’arif, STh.I Paif KUA Tegalrejo. Tepat Pukul 08.00, pembukaan dilanjutkan sambutan dari Kepala KUA Tegalrejo, Muhamad Sahidin, S.Ag. M.Si. dan secara resmi kegiatan dibuka oleh Mantri Pamong Praja Kemantren Tegalrejo, Antariksa Agus Purnama.

Narasumber pertama, Dra. Hj. Wuri Astuti menyampaikan materi mempersiapkan generasi berkualitas. Bagaimana menjadi orang tua yang siap dengan tantangan jaman mempersiapkan kualitas generasi penerus. Peserta diajak berpendapat dalam memaknai keluarga sakinah dengan 4 pilarnya, dan pemahaman masing-masing terkait generasi shalih-shalihah.

Materi kedua, disampaikan oleh Ir. Hj. Wiwik Tri Wahyuningsih dengan materi Menyiapkan Keluarga Sakinah bagaimana peserta belajar bersama untuk mengelola persoalan yang pasti timbul dalam keluarga. Semua harus dicari jalan keluarnya. Diurai dan dicari jalan keluarnya dengan sabar, dan mengedepankan rasional dan kasih sayang yang ada antara anggota keluarga.

Untuk sesi ketiga, materi menjaga kesehatan reproduksi dan pencegahan stunting yang diampu oleh dr. Suharno, Kepala Pukesmas Tegalrejo. Pentingnya kesehatan bagi calon pengantin, calon anak dan keluarga yang cukup akan gizi yang seimbang.
Seluruh peserta mengikuti kegiatan

dengan antusias, semangat dan dengan keakraban dan mengikuti diskusi yang dipandu oleh pemateri pada hari pertama ini. (Sam)