Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kementerian Agama RI Menyampaikan Diseminasi Perjalan Haji di Arab Saudi Masa Pandemi
Yogyakarta (Kankemenag) – Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kementerian Agama RI melakukan diskusi bersama mengenai Diseminasi Perjalan Haji di Arab Saudi masa Pandemi, Selasa (23/11/2021) bertempat di Garage Hotel Malioboro Yogyakarta.
Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA dan Kepala Seksi PHU H. Arif Harjanto, SH sambut kegiatan Direktur Perjalanan Haji Kementerian Agama RI H. Subhan Cholid Lc, MA terkait Diseminasi Perjalanan Haji di Arab Saudi pada masa Pandemi, dihadiri perwakilan dari KBIHU dan Kepala KUA se-Kota Yogyakarta.
Nur Abadi menyambut dengan baik acara dari Direktur Jendral Perjalanan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI, dimana Kemenag Kota Yogyakarta merupakan 1 dari 3 lokasi yang menjadi obyek kegiatan
Menurut Nur Abadi bahwa di masa pandemi memang masyarakat tidak dapat melaksanakan ibadah haji dan umrah dikarenakan aturan prokes, harapannya semoga ada pencerahan dari pemerintah.
Subhan Cholid menyampaikan materi Kebijakan Perjalanan Haji masa pandemi, dijelaskan secara gamblang kendala yang terjadi dan persoalan- persoalan pemberangkatan perjalanan ibadah haji secara teknis, diharapkan tahun 2022 Perjalan Ibadah Haji dapat dilaksanakan.
Hadir pula Kasubdit Katering Abdullah SAg ,dengan materi kebijakan pemerintah dalam perjalanan haji masa pandemi dan Drs.H.Yusuf Hasan, MA menyampaikan bimbingan calon jamaah haji masa pandemi. Setelah penyampaian materi acara dilanjutkan dengan diskusi panel, dan seluruh peserta memanfaatkan kesempatan untuk berdialog. (Ara)