Berita

Estimasi Jemaah Haji Kota Yogyakarta Tahun 2025 Capai 500 Orang

Yogyakarta (Humas) – Jumlah jemaah haji Kota Yogyakarta tahun 2025 mendatang berjumlah 500 orang dan cadangan 100 orang. Jumlah ini jauh meningkat dari tahun 2024 yang berjumlah 395 orang. Hal tersebut diunkapkan Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, HM. Tahrir, S.E. M.M. ketika menjadi pembina apel pagi, Senin (18/11/2024).

Dalam kesempatan tersebut Tahrir juga mengungkapkan saat ini jemaah haji dalam tahap pembuatan paspor secara mandiri. “Kami mendorong jemaah haji untuk melakukan pembuatan paspor secara mandiri, sehingga bisa lebih siap sejak awal. Meskipun kami juga menyiapkan opsi pembuatan paspor secara kolektif,” terang Tahrir. Ditargetkan pada 17 Desember 2024 para jemaah telah memiliki paspos dan bisa dilanjutkan dengan biovisa.

Terkait dengan pelaksanaan Rapat Kerja Nasional, Tahrir mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya Rakernas. “Terima kasih telah mendukung pelaksanaan dan mengikuti Rakernas secara online, sekarang saatnya melakukan pemetaan dan pendataan untuk penyusunan program untuk tahun 2025,” imbuh Tahrir.

Apel pagi berlangsung di halaman Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, diikuti jajaran pimpinan, pegawai dan mahasiswa PKL. [eko]

Leave a Reply