Faridz Zaki Siswa MTsN 1 Yogyakarta Menbawa DIY Maju Tingkat Nasional Kompetisi Catur
Yogyakarta (MTsN 1 Yogyakarta) – Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) DI Yogyakarta memberangkatkan tim catur maju ke tingkat nasional yang terpusat di Bangka Belitung pada Rabu (17/11/2021). Faridz Zaki adalah siswa MTsN 1 Yogyakarta menjadi salah satu dari tim catur yang diberangkatkan ke Bangka Belitung setelah memenangkan kejurda catur DIY. Seluruh civitas akademika MTsN 1 Yogyakarta memberikan dukungan dan doa agar keberangkatan Faridz diberikan kelancaran dan kesuksesan oleh Allah SWT. Hal ini diungkapkan Kepala Madrasah Drs. Muhammad Iriyadi kepada Faridz dan orang tuanya saat memberi motivasi dan doa restu pada Sabtu (13/11).
Kami bangga salah satu siswa MTsN 1 Yogyakarta bisa berprestasi di tingkat nasional, semoga Ananda Faridz diberi kelancaran dan mengharumkan nama Yogyakarta,” ungkap Iriyadi.
Iriyadi di ruang kerjanya menyampaikan selamat dan sukses kepada Faridz Zaki atas keberangkatanya mewakili DIY maju ke tingkat nasional. Iriyadi juga menjelaskan agar Faridz fokus pada pertandingan dan selama 9 hari kedepan akan memberikan kelonggaran untuk tidak mengikuti pembelajaran.
Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Faris Mansuri juga berpesan pada Faridz selama di Bangka Belitung untuk tetap menerapkan protokol kesehatan demi kesuksesan semua pihak. Bebas dari virus corona merupakan salah satu persyaratan untuk menghadiri pertandingan. Faridz mengaku grogi menghadapi pertandingan selama 9 hari kedepan, Ia tidak menyangka kalau dirinya akan masuk dalam ajang tingkat nasional (Tim Publikasi Matsayo).