FKPAI KUA Gondomanan Rakordasi Maksimalkan penempelan stiker GKMNU
Yogyakarta (KUA Gondomanan) Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI ) KUA Kemantren Gondomanan menggelar Rapat Koordinasi (Rakordasi) dalam rangka menindaklanjuti raker GKMNU tingkat Kota Yogyakarta pada Senin, 15 Januari 2024 sekaligus maksimalkan program kerja Penyuluh Agama Islam tahun 2024. Hadir dalam acara ini Kepala KUA Kemantren Gondomanan R. Andhi Nugroho, S.H.I., MH., Penyuluh Agama Islam Fungsional dan seluruh Penyuluh Agama Islam Non ASN serta Ketua MWCNU Kemantren Gondomanan. Bertempat di Aula Balai Nikah KUA Gondomaman Jum’at (19/1/2024).
R. Andhi Nugroho, S.H.I , MH. I., menyampaikan beberapa hal
1. Hasil rapat program penempelan stiker GKMNU untuk Gondomanan yang mendapatkan jatah 580.
2. Menghimbau para Penyuluh Agama Islam PNS maupun Non PNS untuk dapat menyikapi tahun politik dengan baik.
3. Penyuluh Agama Islam mempunyi peran yang sangat strategis dalam rangka membentuk ahklak dan prilaku masyarakat.
Selanjutnya koordinator FKPAI KUA Gondomanan, Ismiyati, S. Ag., Mengajak kepada para Penyuluh Non PNS, untuk berusaha semaksimal mungkin melaksanakan Tupoksi kepenyuluhan dengan penuh kesabaran dan keiklasan, sehingga menjadi nilai ibadah.
Ismiyati juga menyampaikan binaan bersama di pengajian Iqra masjid Muttaqin untuk dimaksimalkan dalam pembinaan.
Eko Agus Wibowo, S. Sos. I., memimpin jalannya Rakor cara dan target penempelan stiker GKMNU Kemantren Gondomanan mendapatkan jatah 580. Menurut informasi satgas Gondomanan mas Andre baru tertempel 35.
Sebelum menutup acara menyampaikan, bahwa keberadaan FKPAI ini berkontribusi dalam berkolaborasi menyelesaikan tugas KUA terutama yang menyangkut di masyarakat.
Raker berakhir pada pukul 16.30 WIB dan Alhamdullilah berjalan dengan lancar dengan menghasilkan beberapa poin keputusan, antara lain :
1. Penempelan stiker GKMNU menunggu koordinasi MWCNU dan satgas Kemantren Gondomanan
2. Pentasyarupan UPZ
3. Pembinaan mualaf pada akhir Februari
4. Memaksimalkan binaan bersama dengan program murottal yang akan diampu ustadz Ngaliman
5. Laporan EPA segera dikumpulkan [EkoAW]