Berita

Ikuti Apguraindo di Jakarta, IGRA dan KKG RA Kota Yogyakarta Audiensi ke Kakankemenag

Yogyakarta (IGRA) – IGRA dan KKG RA Kota Yogyakarta melakukan audiensi ke Kemenag Kota Yogyakarta, Kamis, (24/11/2022) jam 13.00-14.30 WIB. Perwakilan diterima Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, H.Nadhif, S.Ag, MSI.

Maksud dan tujuan kegiatan Audiensi yang dilaksanakan perwakilan pengurus IGRA dan KKG RA Kota Yogyakarta untuk berpamitan meminta doa restu dan arahan dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta untuk kontingen guru dari RA Al Husna Arisnani Wibawati,S.Pd yang akan berangkat ke Jakarta 27 November 2022 mendatan. Rencana mengikuti Apresiasi Guru Raudhatul Athfal Indonesia (APGURAINDO) tingkat nasional di cabang Lomba Cipta Lagu Anak.

Kepala Kantor menyampaikan apresiasi selamat kepada kontingen yang akan mengikuti APGURAINDO tingkat nasional, memberikan doa dan support semoga membawa nama harum Kemenag Kota Yogyakarta di tingkat Nasional dengan memperoleh prestasi terbaik.

Selain itu Nadhif juga berpesan prestasi guru dalam perlombaan ini bukan sebagai tujuan akhir, melainkan harus diimbangi dengan proses pembelajaran di madrasah/RA dan output peserta didik RA yang sholih-sholihah, berkarakter baik sehingga mampu menyiapkan generasi penerus bangsa yang tangguh di masa depan.

Diharapkan kegiatan APGURAINDO tingkat nasional selain sebagai momen kompetisi juga sebagai silaturahmi, sharing dan menggali ilmu dengan semua peserta dari seluruh Indonesia tentang RA. [rls]