Ismiyati Penyuluh Gondomanan Turut Aktif Pendampingan “BIRAMA”
Yogyakarta (KUA Gondomanan) Ismiyati sebagai pendamping program Birama ikut aktif mendampingi Peserta utusan KUA Gondomanan, Selasa sd Rabu, 4-5 Juni 2024
Bertempat di KUA Gedongtengen 4 – 5 Juni 2024.
Pelatihan Bina Kewirausahaan Manten (Birama) diikuti peserta manten dari perwakilan KUA se Kota Yogyakarta dan pendamping dari unsur penyuluh Kemenag Kota Yogyakarta.
Acara di buka oleh Kepala Kanwil Kemenag DI. Yogyakarta Dr. H. Masmin Afif, M.Ag menyampaikan bahwa KUA Gedongtengen ditunjuk sebagai KUA Revitalisasi Plus yang berlokasi di tengah perkotaan maka program yang di laksanakan tidak hanya melayani nikah dan rujuk, Perwakafan namun juga mampu memberikan ketahanan keluarga melalui program Moderat (Model Pemberdayaan Ekonomi umat ) diantaranya Birama (Bina Kewirausahaan Manten). Lebih lanjut Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta H. Nadhif, S. Ag. MSI dalam sambutannya menyampaikan tujuan di laksanakan program Birama untuk memberikan ketrampilan kepada Catin atau manten baru yang bisa langsung di praktekkan melalui pembekalan ketrampilan untuk membangun ketahanan keluarga melalui ketrampilan sablon dan barber shop. Peserta dari kemantren Gondomanan Iwan Trianto dan Siti Mualifah merasa senang dan antusias sekali dengan penyelenggaraan program Birama ini karena termotivasi dengan usaha Sablon yang pernah digelutinya selama ini namun bangkrut karena belum mendapatkan manajemen pengelolaan usaha yang baik, sedangkan pasangannya Siti Mualifah juga merasa senang mendapatkan ilmu Kewirausahaan ini karena bisa mengembangkan jejaring usaha laundry yang dimilikinya. Ismiyati, S.Ag selaku pendamping peserta dan sebagai penyuluh MCB (Muallaf Center Baznas ) mendukung sepenuhnya program ini dengan memberikan motivasi kepada peserta meningkatkan semangat bekerja untuk menambah ekonomi keluarga.[ekoAW]