Berita

Kasi Bimas Islam Sambut Baksos Pokjaluh Kota Yogyakarta di Gedangsari Gunung Kidul

Yogyakarta ( Bimas Islam) : Kepala Kantor yang diwakili Kasi Bimas Islam Saeful Anwar, S. Ag., M. S. l. Memberikan sambutan pada kegiatan Baksos Pokjaluh Kota Yogyakarta di Dususn Jetis Hargomulyo Gedangsari Gunungkidul pada hari Rabu, 19 Juni 2024.
Saeful Anwar didampingi Staff Bimas Islam: Alifana Indrianti, Supartiningsih, Imam Muhtarom,Muhammad Arif Wahyudi, dan Iwan Rustiawan pada Kegiatan Bakti Sosial ke- 10 Idul Adha 1445 H/ 2024 M, sangat bermakna bagi masyarakat Dusn Jetis Hargomulyo.
Kegiatan Baksos tahun ini sangat special buat masyarakat yang kesempatan yaitu Penyembelihan dan Pendistribusian hewan Qurban, Bantuan Paket Sembako dan Pakaian layak pakai. Saeful Anwar mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan Bansos yang sangat bermanfaat untuk saling berbagi antar sesama manusia dan kepedulian terhadap masyarakat dusun Jetis Hargomulyo dan sekitarnya. Ketua Pokjaluh Kota Yogyakarta Eko Agus Wibowo melaporkan bahwa kegiatan Baksos merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan Pokjaluh Kota Yogyakarta dan didukung sepenuhnya oleh Kantor Kemenag Kota Yogyakarta. Eko menyampaikan Baksos Pokjaluh Kota Yogyakarta berupa:1 ekor sapi, 3 ekor kambing, dan 290 Paket Sembako. Alhamdulillah kegiatan baksos diisi pengajian oleh Al Ustadz KH. Sutarjo, S. Ag., M. A. Tokoh Masyarakat diwakili Kepala Dukuh Jetis bapak Maryadi mewakili Warga Masyarakat menyampaikan terimakasih kepada Pokjaluh Kota Yogyakarta semoga berkah manfaat. ( Imam).