Kepala Kantor Buka Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2024
Yogyakarta (Humas)-Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta dibawah koordinasi Seksi Pendidikan Madrasah kembali menggelar Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2024. Kegiatan yang dilaksanakan serentak se Indonesia tersebut berlangsung pada 1 s.d. 3 Juli 2024. KSM Tingkat Kota Yogyakarta dilaksanakan di MAN 1 Yogyakarta dan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian agama Kota Yogyakarta H. Nadhif, S.Ag.M.S.I. pada Senin, 01/07/2024.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif, S.Ag.,M.S.I. dalam sambutannya menyampaikan bahwa ilmu pengetahuan harus mengandung nilai-nilai kebaikan kebaikan muncul berangkat dr kesadaran kita karena setiap ilmu bersumber pada Allah. Oleh karena itu pemanfaatan ilmu pengetahuan tidak boleh disalahgunakan untuk hal-hal yang negatif seperti yang terjadi akhir-akhir ini terkait judi online. Dengan KSM membentuk pribadi-pribadi yang berkarakter gigih, tangguh dan unggul seperti Tema yang ada yaitu Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia.
Sementara itu Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Hj. Elfa Tsuroya, S.Ag.M.Pd.,M.Pd.I. selaku Ketua Panitia pelaksana menyampaikan bahwa KSM tahun ini diikuti oleh 136 siswa baik individu maupun kelompok. Untuk jenjang MI melombakan 3 mapel, jenjang MTs 3 mapel dan jenjang MA 6 mapel. Tujuan dari KSM adalah memberi kesempatan mengembangkan bakat minat dan mengukir prestasi dalam bidang sains. (Am).