Berita

Kepala Kantor Hadiri Uji Publik Kurikulum MTs Negeri 1 Yogyakarta

Yogyakarta (Humas)-Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif, S.Ag,M.S.I. mengapresiasi setinggi-tingginya kepada MTs N 1 Yogyakarta yang  telah menginisiasi dan memfasilitasi uji publik kurikulum dalam rangka mewujudkan dokumen kurikulum yg menjadi pedoman kegiatan belajar mengajar di TA 2024/2025. Hal tersebut disampaiakan dalam Uji Publik Kurukulum MTs N 1 Yogyakrta yang doilaksankan pada Senin, 15/07/2024.

Nadhif menyaampaikan bahwa lembaga pendidikan wajib ikut andil dalmm persoalan kekinian seperti masalah pengolahan sampah, judi online. Kurikulum harus menyentuh semua aspek dalam kehidupan sehingga asas fleksibilitas harus ada, sehingga bs menjadi problem solver dalam dunia pendidikan. Madrasah harus inovatif dan transformatif, dokumen kurikulum harus bisa menjawab persoalan yg ada di masyarakat, sehingga kurikulum harus memiliki dampak nyata di masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor juga berpesan kepastian program pembelajaran harus bisa tuntas maksudnya ketika siswa telah selesai mengikuti pembelajaran bisa mengimplementasikan ilmu yang diterima. Setelah uji publik selesai, maka harus ada sosialisasi, agar elemen madrasah dan masyarakat paham isi dokumen kurikulum madrasah. Untuk mencapai itu semua maka diperlukan sinergitas dan kolaborasi dengan berbagai pihak (orangtua, masyarakat dan akademisi), media berperan penting dalam mempublikasikan semua informasi dan prestasi madrasah. (Rita/Am)