Kepala Kantor Sambut Pelatihan Metode Pembelajaran bagi Guru Madrasah
Yogyakarta (Humas) Telah dilaksanakan kegiatan Pelatihan Metode Pembelajaran diselenggarakan oleh Balai Diklat Kegamaan Semarang , bertempat di MAN 2 Yogyakarta pada Hari Senin 26/02/2024 diikuti oleh perwakilan guru madrasah di Kota Yogyakarta. Pelatihan Di Wilayah Kerja dimulai hari ini 26/02/2024 s.d. 01/03/2024, dengan jumlah peserta 30.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif,SAg,MSI, memberikan sambutan dan materi sekaligus membuka kegiatan. Dalam penyampaiannya Nadhif menuturkan melalui forum sinergitas kolaborasi simbiosis mutualisme dengan balai diklat program kapasitas Kementerian Agama kota Yogyakarta punya kebutuhan dan diucapkan terimakasih. Nadhif menjelaskan Kementerian Agama Kota Yogyakarta diundang Rakerwil di Kulon Progo. Kemenag Kota Yogyakarta juga memiliki kegiatan raker kota Yogyakarta pada 21-22 Februari 2024 di hotel Aveon. Menurut Nadhif raker bukan sekedar formalitas, tema raker sama. Hasil raker harus menjadi acuan kita. Cita-cita Indonesia tahun 2045 jadi Indonesia maju. Indonesia negara yang rawan disintegrasi,potensi dis integrasi. Harus dijawab agar keragaman menjadi potensi perekat, bukan potensi peretak. Wujudkan keragaman jadi perekat. Generasi harus bisa mewarisi orientasi mampu merawat keragaman.
Dis integrasi dijawab moderasi beragama. Kedua adalah kemiskinan. Ketiga Pendidikan.
Kepala Balai Diklat Keagamaan Semarang diwakili H. Abdul Wahib Amsa,SH,MH menyampaikan laporan kegiatan, sekaligus teknis kegiatan. Panitia PDWK Dwi Endah Rahmawati,S.Th.I, MSI, Abdullah Mas’ud, Nurzaman. [Ara]