Kepala KUA dan Penyuluh Agama Bersama Forkompimtren Tegalrejo Gelar Safari Tarawih di Masjid Nurdini

Tegalrejo, 7 Maret 2025 – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) dan para penyuluh agama bersama Forum Komunikasi Pimpinan (Forkompim) Kemantren Tegalrejo mengadakan kegiatan Safari Tarawih di Masjid Nurdini, Kelurahan Bener, Kemantren Tegalrejo. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat malam ini dihadiri oleh para pimpinan serta jamaah Masjid Nurdini.
Acara diawali dengan pelaksanaan salat Isya dan Tarawih berjamaah. Setelahnya, sesi sambutan dan penyampaian informasi dilakukan oleh berbagai pihak, termasuk Mantri Pamong Praja, perwakilan dari Puskesmas, dan Kepala KUA. Dalam sambutannya, Mantri Pamong Praja menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan selama bulan Ramadan. Sementara itu, perwakilan dari Puskesmas memberikan edukasi kesehatan terkait ibadah puasa agar masyarakat tetap bugar dalam menjalankan ibadah. Kepala KUA juga menyampaikan pesan mengenai pentingnya menjaga nilai-nilai keislaman dan mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.
Sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap kegiatan keagamaan di Masjid Nurdini, acara diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan serta bantuan berupa uang pembinaan. Diharapkan kegiatan Safari Tarawih ini semakin mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun kehidupan keagamaan yang lebih baik.
Kegiatan Safari Tarawih ini menjadi bagian dari upaya Forkompim Kemantren Tegalrejo dalam menyemarakkan Ramadan serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat. Para jamaah yang hadir menyambut baik kegiatan ini dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan di masa mendatang.[sams]