Berita

Kepala KUA Ngampilan Tanda Tangani Komitmen Bersama Penanggulangan Covid-19 Kelurahan Notoprajan Kemantren Ngampilan

Yogyakarta (KUA Ngampilan)Kepala KUA Ngampilan Tanda Tangani Komitmen Bersama Penanggulangan Covid-19 Kelurahan Notoprajan Kemantren Ngampilan Jum’at tanggal 13 Mei 2022 bertempat di Kantor Kelurahan Notoprajan.Hadir Mantri Pamong Praja Kemantren Ngampilan Endah Dwi Dinyastuti SE, MM ,hadir juga dari Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta,Ibu Mila , Bambang Anjar Jalumurti anggota komisi D DPRD Kota Yogyakarta dan tamu undangan lintas sektoral.

Sambutan MPP Kemantren Ngampilan masih level 2 diharapkan tetap menjalankan dan taat prokes.Selanjutnya menyinggung tentang sampah yg menumpuk pasca lebaran.

Bambang menyampaikan beberapa hal yakni dalam mengatasi dan penanganan covid adalah preventif atau pencegahan dengan PHBS yakni pola hidup bersih sehat.
Dinkes kota Yogyakarta diwakili Mila ,juga menyampaikan tentang waspada penyakit virus hepatitis yang menyerang anak usia 0 sd 16 tahun.Tetep meningkatkan kewaspadaan dengan tetap prokes.
Kebiasaan yang tetap harus dilakukan walo pandemi sudah berlalu adalah tetap cuci tangan dan jaga kebersihan.
Terakhir dr. Dina k
Kartika Sari ,kapus kemantren Ngampilan
menyampaikan bahwa tidak menutup kemungkinan virus hepstitis bisa menyerang bisa kena usia yang lebih dari 16th makanya tetap waspada
Di akhir acara diadakan penandatanganan komitmen bersama penanggulangan covid-19.KUA Ngampilan diwakili Janti Ristiani SAg. Diah Nur Astuti, SH, MSi, Lurah Notoprajan sangat berterimakasih atas kehadiran dan dukungan dari tamu undangan yang hadir dan bersedia ikut menandatangani komitmen bersama penanggulangan covid-19.(Janti)