Berita

KUA Tegalrejo Adakan Silaturahmi dan Pembinaan PKR 

Yogyakarta (KUA Tegalrejo ) – KUA Kemantren Tegalrejo mengadakan silaturahmi dan pembinaan untuk kaum dan rois yang tergabung dalam Persatuan Kaum dan Rois (PKR), Jum’at (22/7/2022). Ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap Jumat Wage . Kegiatan berlangsung di Balai Nikah Kemantren Tegalrejo . Dihadiri anggota kaum Rois, serta penyuluh agama fungsional (PAIF), dan PAH KUA Tegalrejo.

Dalam sambutanya Kepala KUA Tegalrejo H. Supasdi, S.Ag. menyampaikan bahwa pandemi sudah akan beralih ke endemi, oleh karena itu ia mengajak untuk menghidupkan kembali majelis taklim, TPA, dan kegiatan Sholat jamaah di masing masing masjid. “Kaum Rais adalah bagian dari masyarat yang dianggap bisa dan mampu menggerakan masyarakat melalui bahasa Agama,” ungkap Supasdi.

Dalam arahannya ketua Kaum Rois tingkat Kota Yogyakarta, Danang Dwiantoro mengatakan menjadi Kaum Rois adalah bagian dari ibadah kepada Allah SWT, karena wilayah kerja kaum Rois adalah menyangkut urusan ibadah yang fardhu kifayah, seperti pemulasaraan jenazah, memandikan, menkafani, mensholatkan dan mengubur adalah bagian dari fardu kifayah.

Pada kesempatan tersebut juga diadakan pemilihan ketua dan pengurus PKR Kecamatan Tegalrejo.H.M Jumari terpilih menjadi ketua PKR untuk periode 2022-2025. (spd)