Berita

KUA Tegalrejo Melaksanakan Bimbingan Perkawinan Angaktan VI

Yogyakarta (KUA Tegalrejo) – KUA Tegalrejo Kota Yogyakarta, Rabu-Kamis (9-10/03/2022) melaksanakan kegiatan bimbingan perkawinan bagi calon pengantin untuk angkatan ke-6 di Tahun 2022. Kegiatan sebagai program mandatori ini bertempat di aula Balai nikah dan manasik haji KUA Kecamatan Tegalrejo dan diikuti sebanyak 30 orang atau 15 pasang calon pengantin.

Kepala KUA Tegalrejo Muhammad Syahidin, S.Ag., MSi menyebutkan tujuan dari kegiatan bimbingan perkawinan ini adalah untuk memberikan bekal bagi calon pengantin untuk meningkatkan pengetahuan pemahaman keterampilan tentang kehidupan berumah tangga sehingga terwujud keluarga sakinah mawadah warohmah.

Muhammad Sahidin  berharap bimbingan perkawinan ini dapat meningkatkan kesiapan calon pengantin secara lahir maupun batin sebelum memasuki kehidupan berkeluarga, dan meningkatkan kualitas generasi muda bangsa di masa yang akan datang sehingga perselisihan dan perceraian dapat diminimalisir.

Hal tersebut Senada dengan harapan yang disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama kota Yogyakarta yang dihadiri Arif Mahfud Seksi Bimas Islam saat membuka kegiatan bimbingan perkawinan.

“Melalui kegiatan bimbingan perkawinan bagi calon pengantin angkatan 6 Tahun Anggaran 2022 diharapkan para peserta dapat mempunyai bekal pengetahuan tentang kehidupan berumah tangga lebih dewasa dalam menyikapi konflik kehidupan berkeluarga, mempunyai ilmu tentang kesehatan keluarga sehingga dapat melahirkan generasi-generasi yang berkualitas baik dari segi fisik maupun dari segi mental,” ujar Arif Mahfud.

Adapun sebagai narasumber dalam kegiatan bimbingan perkawinan adalah Dokter Suharno Kepala Puskesmas Tegalrejo, khamim Zarkasi Putra praktisi pendidikan dan psikologi, Gufron Su’udi penghulu sekaligus ketua APRI, Kepala KUA Muhammad Syahidin. (Sams)