Berita

MAN 1 Yogyakarta Gelar Pemilihan Ketua OSIS-MPS Secara Online

Yogyakarta (MAN1YK) – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) adalah salah satu wadah berkegiatan para peserta didik serupa lembaga eksekutif dalam sebuah negara. Layaknya pemilihan presiden atau kepala daerah, pemilihan ketua OSIS selalu semarak sebagai ajang pesta demokrasi yang selalu dinanti.

Hal yang sama juga dirasakan oleh MAN 1 Yogyakarta. Apalagi untuk tahun ini, Pemilihan Ketua OSIS di MAN 1 Yogyakarta dilaksanakan bersama dengan pemilihan ketua Majelis Permusyawaratan Siswa MPS. Oleh karena itu, untuk menjaga netralitas, MPS membentuk sebuah komisi independen untuk pemilihan ketua OSIS-MPS ini, yang disebut Komisi Pemilihan Ketua OSIS-MPS (KPOM).

Pandemi tidak menjadi kendala karena Pemilihan Ketua OSIS-MPS ini dilaksanakan secara daring mengikuti perkembangan zaman. Tahun ini merupakan ketiga kalinya MPS mengadakan pesta demokrasi menggunakan website dan aplikasi yang diharapkan dapat memangkas biaya dan efisiensi waktu. Selain itu, juga memudahkan para pemilih untuk melaksanakan pemungutan suara dari mana saja dengan alat elektronik masing-masing. Dengan mengusung tema “KSATRIA” yang berarti ketua yang bijaksana, tegas, berani, dan amanah.

Pemilihan Ketua OSIS-MPS,Kamis (9/9/2021) dimulai pada jam 07.25 WIB melalui zoom meetings dengan diawali sambutan M.Iffatul Rizqy Adam Ketua MPS dan Drs.H. Wiranto Prasetyahadi M.Pd.Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Yogyakarta, kemudian orasi oleh masing-masing kandidat ketua OSIS dan MPS dengan membahas mosi yang telah diberikan oleh KPOM.

Kandidat ketua OSIS Nurul Jadid MAN 1 Yogyakarta, yaitu :1) Hastami Ali Rahman, 2) Ram Muhammad Zidan, 3) Mochamad Arvino Tirta Kusuma.
Sedangkan kandidat ketua MPS MAN 1 Yogyakarta, yaitu :1) Muhammad Alif Ahsan, 2) Titania Jihan Zahraningrum, 3) Muhammad Fajar Hasan Ar-Ridlo.

Prosedur Pemilihan Ketua OSIS-MPS tahun ini tak jauh berbeda dengan Pemilihan ketua OSIS MAN 1 Yogyakarta tahun lalu, yang pertama adalah dengan memasukan username dan kode yang telah diberikan panitia ke dalam laman yang telah dibuat oleh panitia, menggunakan link e-pemilos.xyz.

Tingkat partisipasi pendidik dalam kegiatan ini cukup tinggi dan meningkat dari tahun sebelumnya, dari 731 ke 751 pemilih. Dari seluruh peserta didik di MAN 1 Yogyakarta, 22 siswa tidak menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan ketua OSIS Nurul Jadid dan 30 siswa tidak menggunakan hak pilihnya untuk pemilihan ketua MPS MAN 1 Yogyakarta.

Hasil perolehan suara telah didapatkan kurang lebih pada pukul 11.40 WIB. Kandidat nomor urut 02 OSIS, Ram Muhammad Zidan, mendapatkan sebanyak 300 suara (39,94%) dan berhak menjadi Ketua OSIS Nurul Jadid untuk periode 2021/2022. Sedangkan kandidat nomor urut 03 MPS MAN 1 Yogyakarta atas nama Muhammad Alif Ahsan mendapatkan 332 suara (44,20%) berhak menjadi ketua MPS MAN 1 Yogyakarta.

Diharapkan pemilihan ketua OSIS-MPS ini dapat dijadikan ajang pembelajaran politik dan berdemokrasi secara sehat bagi seluruh siswa MAN 1 Yogyakarta. Sekaligus sebagai bahan edukasi bahwa politik bukanlah hal yang tabu atau bisa layak disebut. (adm/dzl)